Berita
SISWA SISWI SMK TEXMACO KARAWANG MENGIKUTI KEGIATAN GERAKAN SERENTAK MEMBERSIHKAN SAMPAH DALAM RANGKA MEMPERINGATI BULAN SAMPAH NASIONAL TAHUN 2024
Dalam rangka memperingati bulan peduli sampah nasional tahun 2024 PT Chang Shin Indonesia menyelenggarakan Kegiatan gerakan serentak membersihkan sampah yang berlokasi di taman cadas malang kiarapayung. berkolabosari dengan Satgas Citarum Harum Sektor 18 dan siswa siwi SMK Texmaco Karawang yang dilaksanakan pada Rabu 28 Februai 2024.
Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) tahun 2024 kembali hadir, membawa semangat dan fokus baru dalam upaya penanganan sampah di Indonesia. Tahun ini, HPSN tidak hanya diperingati pada tanggal 21 Februari, namun diperluas menjadi Bulan Peduli Sampah Nasional (BPSN) 2024, berlangsung sepanjang bulan Februari dan Maret.
Peringatan BPSN 2024 mengangkat tema “Atasi Sampah Plastik dengan Cara Produktif”. Tema ini mencerminkan urgensi dan komitmen untuk mengatasi permasalahan sampah plastik yang kian memprihatinkan di Indonesia.
Peringatan HPSN tahun 2024 ini akan memfokuskan persiapan Indonesia dalam menghadapi ILBI (International Legally Binding Instrument) on plastic pollution untuk mewujudkan penyelesaian polusi plastik di Indonesia.
Selain itu peringatan HPSN 2024 juga ditujukan untuk memenuhi target nasional dalam penurunan emisi gas rumah kaca dari sektor limbah dan sampah. Hal ini sebagai usaha bersama untuk memperkuat posisi sektor pengelolaan sampah sebagai pendorong pertumbuhan perekonomian Indonesia sebagai manifestasi prinsip pengelolaan sampah berkelanjutan yang memaduserasikan antara ekonomi, sosial, dan lingkungan hidup. Sehingga diharapkan kita dapat mengatasi polusi plastik dengan cara produktif.