Please enable JS

Kegiatan Siswa





KUNJUNGAN INDUSTRI TAHUN PELAJARAN 2022/2023

Kunjungan Industri ( KI ) atau Visit Industrial adalah merupakan salah satu jenis kegiatan pembelajaran di luar lingkungan sekolah untuk menambah wawasan siswa dan untuk melihat secara langsung suasana/kondisi industri.

Latar belakang pelaksanaan kunjungan industri:

  1. Mengikuti kemajuan teknologi yang berkembang diperusahaan / industri yang demikian pesat, sehingga siswa tidak tertinggal dan buta teknologi terkini (canggih) yang sudah diterapkan pada perusahaan / industri nasional / internasional.
  2. Menghadapi era globalisasi yang menuntut siswa memiliki SDM yang berkualitas, serta memiliki kemampuan (Skill) Dan kemampuan untuk menjadi tenaga kerja yang professional.

Manfaat kunjungan Industri:

  • Menumbuhkan rasa percaya diri dan dorongan semangat dalam melaksanakan Proses Belajar Mengajar (PBM) disekolah.
  • Memberikan pengalaman langsung kepada siswa tentang dunia kerja yang sebenarnya pada lingkungan dunia industri.
  • Memberikan informasi tentang ketenaga kerjaan yang akan bermanfaat pada saat setelah siswa dinyatakan lulus dari satuan pendidikan.

Karawang : Selasa, 21 Februari 2023, sebanyak 397 siswa kelas X melaksanakan kegiatan Kunjungan Industri ke Perusahaan yang ada di Kabupaten Karawang. Kegiatan ini bersifat wajib bagi kelas X dan yang istimewanya Kegiatan ini pembiayaan tidak dibebankan kepada siswa (GRATIS).

Sebanyak 6 Perusahaan yang dikunjungi oleh siswa Kelas X yaitu :

1. PT. INTI GANDA PERDANA KIM

FOTO KEGITAN

   

   

   

   

2. PT. TOYOTOMO INDONESIA

FOTO KEGITAN

   

3. PT. GS BATTERY KARAWANG

FOTO KEGITAN

   

4. PT. AJINOMOTO INDONESIA KARAWANG FACTORY

FOTO KEGITAN

   

  

5. PT. ISUZU ASTRA MOTOR INDONESIA - KARAWANG PLANT

FOTO KEGITAN

 

6. PT. SUGINDO INTERNATIONAL

FOTO KEGITAN

  

 

Bagikan


Berita Terbaru

Kegiatan Terbaru